Latest News

Thursday, July 26, 2012

Kebun Binatang Paling Ekstrim di Dunia




Jika Taman Safari Indonesia mengajak pengunjungnya untuk berfoto bersama bayi-bayi hewan, lain halnya dengan Kebun Binatang yang satu ini yaitu Lujan Zoo di Argentina.

Quote:
Lujan Zoo di Buinos Aires, Argentina memang sangat kontroversial. Kebun binatang ini punya cara tersendiri untuk mendekatkan hewannya dengan pengunjung, dan cukup terbilang ekstrem.

Spoiler for Lujan Zoo:









Mereka mengizinkan pengunjungnya untuk bisa foto bersama hewan buas yang ada di sana. Tanpa ragu, pihak kebun binatang mengajak para wisatawan untuk foto bersama hewan buas dewasa.

Spoiler for Lujan Zoo:









Quote:
Yang cukup mengagetkan, sejak kebun binatang ini dibuka pada tahun 1994, belum pernah ada berita kecelakaan antara pengunjung dan hewan. Pihak kebun binatang menjamin hewan yang ada di dalam kebun binatang tidak akan melukai pengunjung, alias jinak. Dan pengunjung Lujan tidak perlu menandatangani surat kesepakatan sebelum foto bersama. Bahkan, anak-anak dibebaskan untuk berinteraksi langsung dengan sang penghuni kebun binatang.

Spoiler for Lujan Zoo:









Ternyata rahasia mengapa hewan-hewan tersebut jinak ada pada sistem perawatan. Hewan-hewan ini telah dirawat dengan penuh kasih sayang oleh sang pelatih, sejak masih kecil. Ini yang membuat mereka jinak.

Lujan Zoo memang kontroversial. Tapi dibalik kontroversial itu, Lujan menjanjikan jalan-jalan yang asyik di dalam kebun binatang, tanpa perlu diterkam sang hewan buas.

Jika ingin berkunjung di kebun binatang ini, pengunjung cukup membayar tiket masuk sebesar ARS$70 (Rp 146.000) untuk pengunjung usia 12 tahun ke atas. Tiket sebesar ARS $50 (Rp 104.000) untuk pengunjung usia 2 sampai 11.

Spoiler for Lujan Zoo:











sumber :http://www.kaskus.co.id/showthread.php?t=15472805

No comments:

Post a Comment

Tags

Recent Post