Latest News

Tuesday, July 10, 2012

GENDENG ... Bayi 7 Bulan Dimuat dalam Koper

Busted: The baby, hidden in a bag, was discovered when he was pushed through a scanning machine

Busted: The baby, hidden in a bag, was discovered when he was pushed through a scanning machine

Suspects: This couple were arrested for trying to smuggle their baby through a scanning machine

Suspects: This couple were arrested for trying to smuggle their baby through a scanning machine



Pihak keamanan di sebuah bandara di Uni Emirat Arab (UEA) terkejut dengan bagasi yang mereka periksa. Petugas keamanan bandara menemukan kargo yang tidak lazim, yakni seorang bayi yang dimuat dalam koper.

Bayi itu diketahui sengaja dimasukkan ke dalam koper untuk diselundupkan ke Uni Emirat Arab, karena mereka tidak memiliki visa bagi bayi tersebut. Peristiwa itu terkuak setelah koper tersebut melewati alat pemindai tas.

Pasangan suami istri (pasutri) yang tiba di Bandara Internasional Sharjah ini, langsung ditahan di pihak keimigrasian pekan lalu. Kedua sempat ditahan hingga kantor imigrasi yang mengurus visa kembali beroperasi. Tetapi karena putus asa, pasutri itu memutuskan untuk melarikan diri.

Namun saat melarikan diri, mereka tetap harus melewati bea dan cukai. Karena alasan itu, bayi itu dimasukkan ke dalam tas dan dipindai melalui alat pemindai. Rencana mereka gagal total saat petugas melihat ada tubuh di dalam tas tersebut.


Couple: They stashed the baby into a bag and bundled him through the scanner. But their plan became unstuck when security staff noticed the outline of the body on the screen

Couple: They stashed the baby into a bag and bundled him through the scanner. But their plan became unstuck when security staff noticed the outline of the body on the screen


"Mereka mengancam kesehatan bayi itu. Mesin ini amat berbahaya untuk bayi yang dibiarkan masuk melewatinya," ujar juru bicara pihak keamanan Bandara Sharjah, seperti dikutip Daily Mail, Selasa (10/7/2012).

"Kasus ini tidak akan ditujukan kepada pasangan suami istri itu, karena mereka memiliki visa untuk masuk ke UEA. Tetapi mereka telah menyebabkan nyawa anaknya terancam," lanjutnya.

Akibat ulah mereka, pasutri itu pun ditangkap dan didakwa atas membahayakan nyawa bayi mereka, yang bisa saja terkena radiasi berbahaya. Pasangan yang diketahui tinggal di UEA secara ilegal, berusaha masuk ke negara kaya itu setelah sang Ibu dari bayi itu melahirkan anaknya di Mesir.

Tidak jelas bagaimana bayi tersebut bisa lolos di pesawat tanpa ada pasport.(faj)



sumber :http://international.okezone.com/read/2012/07/10/214/661406/bayi-7-bulan-dimuat-dalam-koper

No comments:

Post a Comment

Tags

Recent Post