ya bug biasanya terjadi akibat kesalahan desain suatu program / perangkat keras maupun lunak komputer.
Dalam artikel kali ini PENGETAHUAN PINTARs akan mengungkap apakah itu BUG, yang saya dapatkan dari Artikel dari WIKIPEDIA.
Bug dengan terjemahan langsung ke bahasa Indonesia adalah serangga atau kutu. Bug merupakan suatu kesalahan desain pada suatu perangkat keras komputer atau perangkat lunak komputer yang menyebabkan peralatan atau program itu tidak berfungsi dengan semestinya. Bug umumnya lebih dikenal dalam dunia perangkat lunak dibanding dengan perangkat keras
KENAPA DINAMAKAN BUG / KUTU ?
Tahun 1945 sewaktu ukuran komputer masih sebesar kamar, pihak militer Amerika Serikatmenggunakan komputer yang bernama "Mark 1". Suatu hari komputer ini tidak berfungsi dengan semestinya, setelah komputer itu diperiksa ternyata ada suatu bagian perangkat keras di mana terdapat serangga yang tersangkut. Setelah serangga itu diangkat dari perangkat keras, komputer dapat berfungsi dengan baik. Maka sejak saat itu kata kutu lekat dengan masalah-masalah pada komputer.
INSIDEN BUG YANG TERKENAL.
Y2K, yaitu kutu yang berhubungan dengan kebiasaan banyak programmer di tahun 1980-an untuk menyimpan tahun dalam format 2 angka. Kebiasaan ini menimbulkan masalah saat mendekati tahun 2000, yaitu kesadaran bahwa tahun 2000 akan diinterprestasikan sebagai tahun 1900.
Dari kata bug, maka untuk mencari kesalahan dalam komputer dikenal dengan istilah debug
No comments:
Post a Comment